Jumat, 25 Oktober 2013

Access Control key faktor dari Information System Security(ISS)

Salah satu bagian mendasar dalam Information System Security adalah Access Control. Menurut definisi dari CISSP (Certified Information System Security Profesional) Study Guide, Access Control didefinisikan sebagai suatu proses untuk mengatur / mengontrol siapa saja yang berhak mengakses suatu resource-rosource tertentu yang terdapat di dalam sebuah sistem.
Di dalam proses ini akan diidentifikasi siapa yang sedang melakukan request untuk mengases suatu resource tertentu dan apakah orang tersebut memiliki hak akses (authorized) untuk mengakses resource tersebut.


Access control memproteksi data terhadap unauthorize access atau akses yang dilakukan oleh orang yang memang tidak memiliki hak akses terhadap reource tersebut. Akses di sini bisa berupa melihat data (view) ataupun melakukan perubahan terhadapt suatu data (modify).
Ketika membahas tentang Access Control, kita akan menemui dua entitas utamayang terlibat, yaitu:
 1. Subject of the Access Control
Yang menjadi subject di sini adalah entitas yang mengajukan request / permintaan untuk melakukan akses ke data.


2. Object of the Access Control
Yang menjadi object di sini adalah entitas yang mengandung atau mengatur data. Atau dengan kata lain object adalah resource yang tersedia di dalam suatu sistem.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar